Selasa, 28 Agustus 2012

Info Menarik Tips Mengusir Nyamuk

Tips mengusir nyamuk

Tips mengusir nyamuk paling mudah

tempat belajar bisnis online 
Belajar Menulis blog kali mencoba untuk memberikan tips menulis artikel yang ringan dan agar tulisan kita disukai pembaca kita harus jeli melihat hal-hal ringan yang sering terjadi dengan kondisi kita sendiri contoh kita berbagi tips misalnya tips mengusir nyamuk. Artikel ini memang sangat sederhana tetapi banyak orang yang mempunyai pengalaman yang sama dengan masalah ini dan tentu saja artikel yang demikian sangat menarik dan asik untuk disimak.
Kali ini saya ingin berbagi tips sederhana yaitu tips mengusir nyamuk, hehehee...kayaknya sepela banged yaa...tapi kalo lagi asik nonton tivi  atau lagi nulis postingan tiba-tiba diserbu nyamuk ya bikin kesel juga khan...oke langsung aja ke TKP ...........................................................

Berikut tips mengusir nyamuk paling mudah :

Bila tidak ada lation anti nyamuk cukup gunakan daun sirih, tips mengusir nyamuk yang mudah siapkan beberapa lembar daun sirih kemudian ditumbuk sampai halus dan di campur air secukupnya lalu dibalurkan ke bagian badan yang diserang nyamuk mudah-mudahan nyamuk gak mau deket-deket lagi..., dan jika tidak ada daun sirih kata orang tua daun sereh juga manjur untuk mengusir nyamuk gak ada salahnya kita coba.. 

Selain itu kita juga harus melakukan beberapa hal agar rumah tidak banyak nyamuk sebagai berikut :
  1. sampah-sampah yang ada di pekarangan rumah sebaiknya segera dibuang dan bila ada perabotan bekas yang sudah tidak dipakai di tanam di pekarangan atau kalo yang terbuat dari plastik segera dijual ke tukang rosok lumayan buat nambah-nambah pemasukan.
  2. Pagi hari buka jendela dan pintu rumah lebar - lebar agar udara dan sinar matahari masuk ke dalam rumah niscaya nyamuk yang ngumpet pasti pada kabur karena mereka suka tempat gelap dan lembab.
  3. Tempat atau wadah yang genangi air dan tidak terpakai sebaiknya ditutup rapat atau dikuras saja dan di buang airnya lebih baik kosong dari pada jadi tempat nongkrong nyamuk dan berkembang biak.
  4. Pakaian yang kotor sebaiknya segera di cuci jangan digantung di kamar nyamuk sangat suka dengan kondisi yang demikian dan mereka berlindung di pakaian tersebut.
  5. Cara yang sedikit ribet tapi ampuh ya pasang ram nyamuk untuk bagian-bagian yang berlubang seperti lubang fentilasi udara hal ini cukup aman karena nyamuk dari luar tidak dapat masuk ke dalam rumah.

Dari beberapa tips diatas dapat ditarik kesimpulan bahwa kebersihan adalah yang utama jika rumah kita bersih mudah-mudahan bebas nyamuk. Jika sobat memiliki tips yang lain dan lebih menarik bisa ditambahkan di kolom komentar untuk berbagi info.

Oke sekian dulu tips mengusir nyamuk mudah-mudahan bermanfaat.


salam


tips-mengusir-nyamuk

postingan lainnya

--------------------------------------------------------------------------------------------

2 komentar:

Anonim mengatakan...

makasih tipnya

Unknown mengatakan...

Rudi Hartono ...Makasih atas kunjungannya...salam kenal

 

CARA MUDAH | BELAJAR MENULIS BLOG | BELAJAR BIKIN BLOG | BELAJAR BISNIS ONLINE Copyright © 2011 | Template design by O Pregador | Powered by Blogger Templates